Virus seringkali menjadi hal-hal yang menakutkan bagi semua orang yang menggunakan perangkat PC. Apalagi sekarang dengan meningkatnya ancaman malware, termasuk ransomware yang mematikan, yang dapat menyerang perangkat kita dan mengakibatkan kerusakan-kerusakan di perangkat seperti mengakibatkan sistem pc menjadi lambat atau banyak program aplikas menjadi error dan yang paling parahnya lagi virus ini juga dapat menyebabkan perangkat kita berhenti bekerja atau tidak dapat digunakan lagi.
Oleh sebab itu kita harus menjaga perangkat PC kita agar tetap aman, salah satunya yaitu dengan memasang sebuah aplikasi anti virus yang dapat menjaga kita dari virus-virus yang berbahaya. Admin di sini untuk membantu kalian, dengan merekomendasikan beberapa pilihan yang bagus untuk program antivirus yang gratis atau free apa saja itu berikut ulasannya.
Baca Juga: Aplikasi VPN Yang Aman Digunakan Untuk Android
1. Avast Free Anti Virus
Avast Free Anti Virus – merupakan salah satu anti virus yang paling populer apalagi dengan fitur-fitur yang begitu banyak di versi free editionnya ini yang menjadikan avast sebagai anti virus gratis terbaik saat ini.
Fitur-Fitur Avast Free Edition:
- Pemindaian Perangkat Lunak Berdasarkan Permintaan
- Pemindaian Malware Saat Akses
- Peringkat Situs Web
- Pemblokiran URL berbahaya
- Perlindungan Phishing
- Deteksi Berbasis Perilaku
- Pemindaian Kerentanan
Kekurangan:
Fitur-fitur pengelola kata sandi terbatas. Beberapa fitur bonus memerlukan pembelian terpisah.
2. Kaspersky Free Anti Virus
Kaspersky Free Anti Virus – merupakan anti virus asal perusahaan Rusia dan menjaid anti virus free edition terbaik kedua. Menawarkan perlindungan malware dalam skala penuh yang mendapatkan skor sempurna dalam pengujiannya.
Fitur-Fitur Kaspersky Free Anti Virus:
- Pemindaian Perangkat Lunak Berdasarkan Permintaan
- Pemindaian Malware Saat Akses
- Peringkat Situs Web
- Pemblokiran URL berbahaya
- Perlindungan Phishing
- Deteksi Berbasis Perilaku
Kekurangan:
Tidak ada dukungan teknis langsung
3. AVG Free Anti Virus
AVG Free Anti Virus – AVG Free Antivirus menawarkan perlindungan antivirus yang sama persis dengan Avast Free Antivirus, tetapi tidak memiliki koleksi fitur bonus yang kalian dapatkan di Avast. Untuk itu AVG Free Edition menempati peringkat ketiga.
Fitur-Fitur AVG Free Anti Virus:
- Pemindaian Perangkat Lunak Berdasarkan Permintaan
- Pemindaian Malware Saat Akses
- Peringkat Situs Web
- Pemblokiran URL berbahaya
- Perlindungan Phishing
- Deteksi Berbasis Perilaku
Kekurangan:
Pemindaian awal lebih lambat dari rata-rata. Tidak lagi menawarkan ekstensi browser perlindungan web.
4. Bitdefender Free Anti Virus
Bitdefender Free Anti Virus – memberikan perlindungan antivirus yang sama dengan Bitdefender berbayar. dan mendaptkan skor tertinggi dalam pengujian antiphishing, Intinya Bitdefender free ini memiliki teknologi antivirus yang sama persis dengan Antivirus Bitdefender berbayar, tetapi tidak memiliki banyak fitur bonus dari yang berbayar.
Fitur-Fitur Bitdefender Free Anti Virus:
- Pemindaian Perangkat Lunak Berdasarkan Permintaan
- Pemindaian Malware Saat Akses
- Pemblokiran URL berbahaya
- Perlindungan Phishing
- Deteksi Berbasis Perilaku
Kekurangan:
Tidak memiliki semua fitur Bitdefender berbayar di luar dari perlindungan antivirus intinya saja.
5. Avira Free Anti Virus
Avira Free Anti Virus – merupakan salah satu antivirus tertua, Avira sudah ada sejak tahun 1986. Avira juga merupakan antivirus gratis yang mendapatkan peringkat yang sangat baik dari uji pemblokiran malware, tetapi tidak berjalan dengan baik dalam uji antiphishing.
Fitur-Fitur Avira Free Anti Virus
- Pemindaian Perangkat Lunak Berdasarkan Permintaan
- Pemindaian Malware Saat Akses
- Peringkat Situs Web
- Pemblokiran URL berbahaya
- Perlindungan Phishing
Kekurangan:
Pemindaian saat dibutuhkan lambat. Perlindungan browser hanya untuk Chrome dan Firefox. Skor antiphishing rendah.
Sekian artikel 5 Aplikasi Anti Virus Terbaik 2019 (Free). Nantikan artikel menarik lainnya dan jangan lupa share artikel ini ke teman-teman kalian. Terimakasih…